Gerakan Pesawat Terbang
Hi guys! Kali ini aku akan membahas gerakan pesawat terbang. Sebelum kita bahas lebih lanjut, ada dua hal yang harus kita pahami terlebih dahulu. A. Axes of Rotation (Sumbu Rotasi) Dalam pergerakan pesawat terbang terdapat 3 (tiga) sumbu rotasi yaitu sumbu lateral ( lateral axes ), sumbu vertikal ( vertical axes ), dan sumbu longitudinal ( longitudinal axes ). Lateral Axes : sumbu yang sejajar dengan sayap pesawat atau dapat dikatakan sumbu ini membentang dari wingtip ke wingtip . Vertical Axes : sumbu ini membentang dari atas ke bawah badan pesawat. Longitudinal Axes : sumbu ini sejajar dengan fuselage atau badan pesawat. Dapat juga dikatakan bahwa sumbu ini membentang dari nose (hidung) ke tail atau trailing edge (ekor) pesawat. Agar teman-teman lebih paham silakan perhatikan gambar berikut ya. Pict source: Google B. Aircraft Control Surface Aircraft control surface adalah bagian dari ...